Dalam upaya mempercepat Kesetaraan Dan Keadilan Gender di Kota Surabaya dilakukan berbagai inovasi agar bisa lebih mudah dipahami terutama oleh masyarakat. Sejak tahun 2006 sudah dilakukan kegiatan Surabaya Gender Award yang mengadopsi muatan lokal dalam melakukan sosialisasi diantaranya melalui beberan, ludruk, kesenian tradisional maupun berbagai permainan lainnya. Surabaya Gender Award ini sudah diadopsi oleh KPP dan PA sebagai salah satu metode sosialisasi gender yang efektif.
Untuk tahun 2018 selain berbagai lomba yang melibatkan masyarakat dan keluarga, kembali dilakukan penilaian untuk Kecamatan Responsif Gender yang tahun ini diikuti oleh 21 Kecamatan. Penilaian dilakukan melalui beberapa tahap yang pertama dari profil yang memuat 7 Prasyarat PUG selanjutnya dilakukan Verifikasi Lapangan terhadap 11 Kecamatan yang profilnya paling lengkap. Verifikasi lapangan yang dimulai tanggal 10 Oktober 2018 sampai dengan tanggal 16 Oktober 2018 merupakan hari terakhir, dengan tujuan di Kecamatan Gubeng, Tambaksari dan Gunung Anyar.
Verifikasi pertama dilakukan di Kecamatan Gubeng dimana Tim Verifikator diterima oleh Bapak Drs. Budi Hermanto, M.Si selaku Camat didampingi Muspika.Gubeng-1

Dalam Paparannya Bapak Camat menekankan kepada masyarakat tentang begitu pentingnya membaca sehingga Bapak Camat memfasilitasi Taman Bacaan Masyarakat di Kecamatan. Sesudah paparan dilanjutkan visitasi kampung KB Kelurahan Kertajaya kemudian dilanjutkan kunjungan ke Pos PAUD TERPADU “Bintang Kecilku” RW. VII Kel. Kertajaya

Gubeng-3Unsur pembinaan P2WKSS meliputi 12 sektor, yaitu : Sektor Keagamaan, Sektor Hukum dan HAM, Sektor Kesehatan, Sektor Pendidikan, Sektor Perindustrian Perdagangan, Sektor Kominfo, Sektor Koperasi dan UMKM, Sektor Sosial, Sektor Perlindungan Perempuan dan Anak, Sektor Ketahanan Pangan, Sektor TP-PKK dan Sektor Narkotika.

Penilaian yang kedua dilakukan di Kecamatan Tambaksari, dan diterima oleh bapak Drs. Ridwan Mubarun, M.Si selaku Camat dan diteruskan dengan menampilkan musikalisasi puisi oleh Forum Anak Tambaksari dan menghibur semua hadirin yang hadir di Kantor Kecamatan Tambaksari.
tambaksari

Selesai penampilan tersebut Bapak Camat memaparkan program dan kegiatan Kecamatan Tambaksari Responsif Gender lengkap permasalahan permasalahan, penanganan masalah, dan keberhasilan Kecamatan Tambaksari dalam menangani berbagai permasalahan.
tambaksari

Sesudah paparan dilakukan visitasi kampung ramah anak di Jl. Kapas Gading Madya dan kampung literasi di RW I Dukuh Setro serta para pelaku UKM yang pemasarannya sudah mencapai tingkat nasional.tambaksari

Kunjungan ketiga dilakukan di Kecamatan Gununganyar, dimana kedatangan tim verifikator disambut oleh penampilan dari grup musik patrol Putro Anyar.tambaksari

Selanjutnya paparan dari kepala Puskesmas Gununganyar, yang menjelaskan jumlah perawat perempuan prosentasinya lebih banyak dibandingkan laki-laki karena layanan yang lebih memprioritaskan persalinan.tambaksari

Gubeng-3Unsur pembinaan P2WKSS meliputi 12 sektor, yaitu : Sektor Keagamaan, Sektor Hukum dan HAM, Sektor Kesehatan, Sektor Pendidikan, Sektor Perindustrian Perdagangan, Sektor Kominfo, Sektor Koperasi dan UMKM, Sektor Sosial, Sektor Perlindungan Perempuan dan Anak, Sektor Ketahanan Pangan, Sektor TP-PKK dan Sektor Narkotika.